EUR/USD berpotensi meneruskan trend turun


Brokerforexindo - Pelemahan mata uang negara negara eropa diprediksi akan melanjutkan trend pelemahan harga. Hal ini dikarenakan harga pada posisi terakhir dianggap sudah tidak sesuai dengan harapan pasar. Secara teknis, harga yang ada saat ini juga telah melewati level psikologis trendline turun. ditambah lagi dengan berhasil terbentuknya pola 1 2 3 sebagai bentuk re-entry maka penurunan harga akan semakin kuat.

Jika kita amati juga bahwa harga telah tiga kali mencoba menembus level trendline turun, namun selalu gagal. Dan baru kali ini harga berhasil breakout tahanan trendline.  target profit bisa anda letakkan pada level 1.3385 atau 1.3187. Pada analisa diatas, saya menggunakan time frame H1 jadi mungkin anda perlu sedikit bersabar dalam menunggu target profit dapat terpenuhi. Selalu gunakan money manajemen yang bijak dalam setiap trading yang anda lakukan agar keberlangsungan trading tetap terjaga.